Kolonel Inf Sambas Tinjau TMMD ke-124 Kodim 1002/HST, Progres Capai 48 Persen

KalselMedia.com, Barabai – Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 oleh Kodim 1002/Hulu Sungai Tengah (HST) terus berjalan dan kini memasuki tahap pertengahan.

Pada Kamis (15/5/2025), Kolonel Inf Sambas S.A.P., Irut V/Bakti TNI Itter Itum Itjenad, meninjau langsung progres kegiatan di Desa Pengambau Hilir Luar.

Kedatangan Kolonel Sambas didampingi oleh Dandim 1002/HST Letkol Inf Fery Perbawa, S.Hub.Int., M.Han., bersama sejumlah pejabat lainnya, di antaranya Kapten Kav Rizal Cilmi Yudistira Tamziz, S.ST.Han., M. Fahru Razi dari Kabag KPBJ serta Pambakal Husni Naparin.

Dalam kunjungan tersebut Kolonel Sambas mengapresiasi jalannya kegiatan TMMD yang dinilainya melibatkan banyak pihak termasuk masyarakat setempat.

“Alhamdulillah, pelaksanaan TMMD ke-124 ini berjalan sangat serius dengan melibatkan partisipasi aktif masyarakat. Saat ini progres pengerjaan sudah mencapai sekitar 48 persen. Harapan saya, dalam sisa waktu 20 hari ke depan, pengerjaan ini dapat diselesaikan sesuai target. Ini penting untuk mendukung transformasi akses angkut hasil perkebunan dan pertanian masyarakat,” ungkapnya.

Sementara itu, Letkol Inf Fery Perbawa memaparkan bahwa sasaran utama TMMD kali ini adalah pembangunan jalan sepanjang 1.030 meter dengan lebar 3 meter.

“Jalan ini nantinya diharapkan mampu meningkatkan akses dan perekonomian masyarakat, khususnya di Desa Pengambau Hilir Luar yang juga merupakan lumbung pangan Kabupaten HST serta berbatasan langsung dengan Kabupaten Hulu Sungai Selatan,” tuturnya.

Ia juga berharap warga turut menjaga hasil pembangunan ini setelah rampung dikerjakan.

“Setelah selesai, kami berharap masyarakat bisa menjaga dan merawat sarana serta prasarana yang telah dibangun melalui kegiatan TMMD ini,” tambahnya.

Sebagai informasi, TMMD ke-124 resmi dibuka pada Selasa (6/5/2025) di Lapangan Sepak Bola Pantai Hambawang Kecamatan Labuan Amas Selatan.

Tak hanya pembangunan fisik kegiatan ini juga diisi program sosial seperti pengobatan gratis, penyuluhan stunting dan pembagian bingkisan untuk warga.

Kunjungan Kolonel Sambas memberikan dorongan semangat bagi Satgas TMMD dan warga desa untuk menyelesaikan pekerjaan dengan optimal demi pembangunan yang bermanfaat jangka panjang. (MA)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Berita Terkait: