
KalselMedia.com, Barabai – Semangat gotong royong masih membara di Desa Pengambau Hilir Luar, Kecamatan Haruyan.
Pada Rabu pagi (21/5/2025) suasana kerja terlihat akrab antara Satgas TMMD ke-124 Kodim 1002/HST dan warga setempat.
Bersama-sama, mereka mengaduk campuran pasir dan semen untuk melanjutkan pengecoran jalan sepanjang 1.030 meter.
Jalan ini menjadi salah satu sasaran utama program TMMD di wilayah tersebut.
Kebersamaan antara warga dan TNI ini menjadi potret nyata kemanunggalan, sekaligus mempercepat proses pembangunan.
Selain memperkuat akses antarwilayah, jalan ini diyakini mampu meningkatkan perekonomian masyarakat yang sebelumnya terhambat oleh kondisi jalan yang sulit dilalui. (MA)